Ajplh.com,Lamongan – Sinergitas apik ditunjukkan oleh media dan Forkopimda Lamongan pada peringatan Heri Pers Nasional tahun 2021.
Meski digelar secara sederhana, namun aksi tersebut mampu menimbulkan banyak sisi positif, terlebih pada lingkungan.
“Sebab ini adalah salah satu cara merawat keseimbangan alam,” kata Dandim 0812/Lamongan, Letkol Inf Sidik Wiyono usai mengikuti acara penghijauan yang digelar di Lapangan Gajah Mada.
Sementara itu, kegiatan tersebut pun diapresiasi oleh Bupati Lamongan,H. Fadeli. Ia menilai berbagai kegiatan yang selama ini digelar oleh pihak PWI setempat, memiliki efek tersendiri bagi perkembangan Lamongan.
“Terutama soal lumbung pangan Jatim dan Nasional,” ujarnya.
Potensi itu, menurutnya tak lepas dari gebrakan di bidang pertanian.
Bahkan, pada saat proses panen, wilayahnya mampu menghasilkan satu juta ton tiap bulannya.
“Lahan daerah lain boleh lebih luas, tapi produksi padi di Lamongan lebih banyak,” tandansya.(Team)
7 total views , 1 views today